Acara Khitanan atau Hajatan Khitan Warga Perum Argotungal

Acara Khitanan atau Hajatan Khitan Warga Perum Argotungal

20 November 2022, 01.54.00

 


Salatiga,KM
-Khitan atau sunat bagi  laki-laki adalah memotong seluruh kulit yang menutup hasyafah (kepala penis) kemaluan laki-laki sehingga semua hasyafah terbuka, Sabtu (19/11/22).


Khitan bagi laki-laki hukumnya wajib dalam agama islam. Syariah kenapa khitan itu diisyariatkan adalah karena menghindari adanya najis pada anggota badan saat shalat. khitan di lakukan untk mengikuti sunnah Rasulullah dan mengikuti sunnah Nabi Ibrahim.  


Di tempat Perum Argotunggal RT.3 RW.14 Kelurahan Ledok Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga,biasanya anak laki- laki yang di khitan berumur 6 tahun sampai 12 tahun. 


Ardiyan Rizky Aryanto yang berumur 12 tahun mengadakan acara syukuran khitanan yan biasa orang kampung sebut dengan hajatan sunatan.


Khitan atau sunatnya dilakukan pada ke esokan harinya yaitu pada tanggal 20 Nopember 2022. tidak seperti orang biasanya yang melakukan khitan terlebih dahulu baru mengadakn acara syukuran atau hajatan sunatan. 


Hal ini dilakukan Suharno selaku orang tua dari si anak tidak ingin repot mengadakan syukuran sehingga acara syukuran atau hajatan dilakukan terlebih dahulu.


Acara hajatan ini dilakukan di rumahnya yang empunya hajat. di depan rumah di pasang tenda bernuansa biru dan putih, meja prasmanan.


Tidak seperti acara khitanan yang dilakukan di kota seperti jakarta yang makanan untuk para tamu undangan biasanya pesan di catering tinggal terima jadi tidak perlu repot.



Acara khitanan di Perum Argotunggal RT.3 RW.14 berbeda dari kota. Makanan untuk para tamu di masak sendiri dengan warga lingkungan, sehingga nampak keguyupan dan kerukunan antar tetangga.


Itulah cerita singkat dari acara khitanan Ardiyan Rizky Aryanto.Semoga dengan di sunat atau di khitannya Rizky,bisa menjadi anak yang sholeh, kuat, pintar, baik untuk semua orang khususnya untuk ke dua oranng tuanya.(Indah)


TerPopuler